Salah satu berita yang paling mutakhir berdasarkan hasil pemeringkatan Webometrics (sebuah lembaga pemeringkatan yang berpusat di Madrid, Spanyol yang didirikan atas inisiatif Cybermetrics lab, sebuah kelompok penelitian yang dimiliki Consejo Superior de Investigaciones Cientificas (CSIC) sebuah lembaga penelitian terbesar di Spanyol) adalah tiga perguruan tinggi Indonesia masuk ke dalam 1000 universitas terbaik dunia. UGM pada urutan 562, ITB pada urutan 661, dan UI pada urutan 815. UGM dan ITB masuk dalam top asia, masing-masingĀ di urutan 62 dan 74 Asia.
klik untuk memperbesar gambar
Ada empat unsur penilaian yang ditetapkan oleh Webometrics, yaitu visibilitas (V) yang menghitung berapa banyak link eksternal yang terkandung website tersebut, ukuran (S) yang menghitung jumlah halaman yang tertangkap oleh mesin pencari seperti google, yahoo, live search dan exalead.
Kemudian juga dihitung dari kekayaan file (R), yakni berapa banyak file jenis PDF (adobe acrobat), “Adobe PostScript“, “Word Document“, dan PPT (Presentation Document), serta “Scholar” (Sc) yang diambil dari data situs mesin pencari seperti disebutkan diatas terkait dengan tulisan-tulisan ilmiah dari perguruan tinggi bersangkutan.
SemogaUGM peringkatnya semakin naik dan semakin meningkat kualitasnya sehingga dapat bersaing dengan universitas lain di Asia bahkan Dunia. Amin. Sebagai gambaran pada bulan februari 2009 UGM berada di posisi 623 pada tahun ini naik 61 poin menjadi 562.
sumber :
– http://www.webometrics.info/rank_by_country.asp?country=id&offset=0
-http://dikti.go.id/index.php?option=com_content&task=view&id=260&Itemid=54
ayo semangat UGM byar tetep jd yang terbaik!!!!!!!!!!!!!!!!
ayoo ugm..!!
yeewww..cayooo ugm..
hihii..
tmbah maju yy..
hebatttttttt…….
ayo, jangan sampai prestasinya turun..
wah UGM harus makan2 niyh,,,,,
Excellent UGM….smg semakin sejajar&extravaganza di deretan terdepan ….
Bravo UGM